Mengenang Jasa Para Pahlawan, Wagub AAL Ziarah Nasional Di TMP 10 November Surabaya
AAL, Surabaya (4/10/2023) | Wakil Gubernur Akademi TNI Angkatan Laut (Wagub AAL) Laksma TNI Arif Badrudin di damping Wakil Ketua Cabang BS Jalasenastri AAL Ny. Tika Badrudin beserta Sekretaris Lembaga (Seklem) AAL Laksma TNI Ni Ketut Prabhawati menghadiri upacara ziarah Nasional dalam rangka peringatan HUT TNI ke – 78 tahun 2023 di Taman Makam Pahlawan (TMP) 10 Nopember Surabaya Jl. Mayjen Sungkono Surabaya, Rabu (4/10).
Adapun yang bertindak sebagai inspektur upacara ziarah Nasional kali ini Komandan Komando Garnisun Tetap (Dankogartap) III/Sby Mayjen TNI Farid Makruf dan sebagai Komandan upacara Komandan KRI Nala - 363 Koarmada II Letkol Laut (P) Lustya Budi serta diikuti oleh satuan TNI di wilayah Surabaya diantaranya 1 SST Korsik Kodiklatal, 1 SST Perwira Tinggi (Pati) TNI, 1 SST Dharma Pertiwi, 1 SST Perwira Menengah (Pamen) TNI, 1 SST Perwira Pertama (Pama) TNI, 1 SST Wanita TNI, 1 SST Taruna Akademi TNI Angkatan Laut, 1 SST TNI AD bersenjata, 1 SST TNI AL bersenjata, 1 SST TNI AU bersenjata serta 1 SST Pegawai Negeri Sipil TNI.
Upacara ziarah Nasional dalam rangka peringatan HUT TNI ke – 78 dengan tema "TNI Patriot NKRI, Pengawal Demokrasi Untuk Indonesia Maju" di awali dengan penghormatan kepada arwah para Pahlawan, mengheningkan cipta, peletakan karangan bunga dan pembacaan do'a serta di akhiri dengan pelaksanaan tabur bunga oleh inspektur upacara dan di ikuti oleh para Perwira Tinggi TNI lainnya.
0 Komentar